Rabu, 15 Januari 2025
Bertempat di ruang kerja Ketua Pengadilan Agama Lubuk Sikaping telah dilaksanakan Penandatanganan Kontrak Kerja oleh Ketua Pengadilan Agama Lubuk Sikaping dengan LKKBH UIN Bukittinggi, serta Penandatanganan Nota Kesepahaman oleh Sekretaris/ Kuasa Pengguna Anggaran Pengadilan Agama Lubuk Sikaping Bapak Yusra Nelhendra, S.E dengan Ketua LKKBH UIN Bukittinggi.
Pos Pelayanan Hukum ini sendiri dibentuk utuk memberikan layanan hukum berupa informasi, konsultansi dan advis hukum serta pembuatan dokumen hukum yang dibutuhkan dari orang perseorangan atau advokat yang memerlukan bantuan untuk menangani dan menyelesaikan perkara hukum di Pengadilan Agama Lubuk Sikaping.
Pengumuman ->> klik disini